Intip tren fashion pria Fall/Winter 2018 yang terinspirasi dari para nelayan dan tips padu-padannya!
Sepertinya industri fashion selalu mengedepankan nilai kebermanfaatan pada musim Fall/Winter. Tahun ini, gaya berpakaian seperti para nelayan yang menjadi tren fashion pria. Memang terdengar aneh, namun style ini sangat sesuai untuk udara yang mulai dingin. Salah satu hal terbaik dari fisherman style ini adalah gaya berpakaian yang memenuhi kebutuhan fashion sekaligus memiliki nilai praktis yang tinggi.
KNITWEAR
Fisherman style memang sederhana. Celana panjang, sweater, dan coat membuatnya sangat mudah untuk dikreasikan. Gaya ini juga cocok untuk dipakai oleh semua orang dengan bentuk tubuh yang berbeda-beda. Celana panjang di atas mata kaki sangat pas dengan musim gugur dan terlihat begitu fashionable. Jika kamu menyukai celana berpotongan lebar pun juga akan terlihat stylish jika dipadukan dengan atasan seperti sweaterdan coat.
Gaya yang versatile ini dapat dipakai dengan berbagai cara, kamu juga dapat mix and match celana yang dikenakan dengan t-shirt atau jaket. Fisherman style akan membuatmu terlihat smart yet still remain humble.
THE COAT
Double-breasted coat merupakan pilihan sempurna untuk penampilan Fisherman Style, meskipun jika ditelusuri lebih dalam lagi, fashion item ini lebih mengarah pada angkatan laut daripada para nelayan. Namun double-breasted coat adalah sebuah simbol maskulinitas.
Mau dipakai dengan keadaan terkancing atau dibiarkan terbuka, pilihlah coat yang oversized dan berbahan campuran dari wool dan lapel. Semakin banyak kancing atau referensi detail bertemakan laut yang membuatmu hangat dan kian trendy.
THE JACKET
Jaket waterproof yang memiliki desain klasik dilengkapi dengan performa tinggi merupakan sebuah bentuk keseimbangan antara gaya dan fungsi. Jika pada coat lebih bayak tersedia warna-warna netral, untuk jaket biasanya tersedia dalam warna-warna yang vibrant mulai dari oranye, biru, kuning, dan hijau, sehingga memudahkanmu untuk membuat statement dan tampil stand out!
YOUR FOOTWEAR
Para nelayan sering memakai sepatu converse all star yang memiliki bawahan karet agar tidak licin. Hal ini sangat pas untuk kamu pakai di musim hujan. Karena di Indonesia hanya ada musim hujan, pastikan kamu mengenakan boots yang tidak terbuat dari suede, karena material ini akan cepat rusak dan kusam jika terkena air. Pilihlah bahan yang sturdy seperti kulit untuk mendapatkan kesan maskulin.
FINISHING TOUCH: BEANIE
Untuk mendapatkan gaya fisherman yang sesungguhnya, kamu tidak boleh melupakan beanie. Pastikan beanieyang kamu kenakan tidak kebesaran, karena beanie yang fit merupakan fisherman’s aesthetic. Untuk warna, it’s very flexible, jadi jangan takut untuk bereksperimen.
Memasuki musim hujan di Indonesia, sepertinya kamu bisa mencoba fisherman style ini. What do you guys think?